Tuesday, May 21, 2013


Aku Calon Ibu :))

Terakhir kalinya aku mengisi blog ini (sebelum hari ini) seingatku awal bulan September tahun lalu. Hebat. Diriku semakin tidak produktif saja nih. *nyindir diri sendiri :p

Sekarang sudah akhir Mei 2013, berarti sudah berlalu hampir delapan bulan Sodara-sodara!
Tentu banyak sekali hal yang terjadi selama rentang waktu tersebut, dan pastinya ingin sekali kubagikan di sini. Tapi bingung musti mulai darimanaaah? :D

Baiklah, intinya AKU BAHAGIA.
Bahagia menjalani kehidupan baruku dengan status yang berbeda dari sebelumnya. Yupz! Menjadi seorang istri. Dan sekarang, aku adalah seorang calon ibu \(^_^)/
Hmmm...menyenangkan sekali rasanya membayangkan bahwa tidak lama lagi, akan ada makhluk kecil di tengah-tengah kami yang akan memanggil aku "ibu" atau "ummi" atau "bunda" atau "mamah" ataaau dengan panggilan apalah nanti yang serupa dengan itu (belum kuputuskan :D)


Sekarang, sudah genap 19 minggu usia kehamilanku. Aku mulai merasakannya bergerak-gerak perlahan di dalam sana. Di dalam rahimku. Anak pertamaku, yang kelak jika laki-laki akan kami beri nama Irfan Adam, dan jika perempuan namanya Zifen Syafika.
Tentu itu nama-nama itu ada maknanya. Irfan Adam. Irfan itu artinya laki-laki yang memiliki pengetahuan luas. Sedangkan Adam karena nanti dia adalah anak pertama kami.
Zifen Syafika. Zifen itu diambil dari bahasa Latin, yang ketika digabungkan dengan kata Syafika maka artinya menjadi wanita timur yang memiliki semangat membara. Dengan memberikan nama-nama itu, merupakan harapan dan doa kami untuk anak-anak kami kelak.
Suamiku ingin kami memiliki anak lebih dari dua orang. Katanya lebih banyak lebih baik. He. Dia ingin anak kami 5 orang. Semuanya tentu kami kembalikan kepada Allah, karena DIA-lah Sang Pemberi Rezeki...
Sementara ini, kami belum menentukan nama dari 3 calon anak kami yang lainnya. *halaaah, satu aja masih di dalam perut inih :D

Sama seperti kebanyakan ibu lainnya, aku juga sempat mengalami masa-masa ngidam Masa sulit bagi seorang calon ibu. Aku mengalaminya saat usia kandungan masuk di minggu ke 5 sampai dengan minggu ke 15. Seberapa parah? Jangan ditanya. Tapi alhamdulillah, aku tak sampai dirawat di RS. Katanya, ada yang sampai separah itu. Lebih dari sebulan, aku nyaris tak bisa makan nasi. Sebagai pengganti karbo, aku mengkonsumsi umbi-umbian, roti, dan bubur. Makan sayur dan buah-buahan juga. Itupun semuanya akan kukeluarkan kembali lewat mulutku tak lama setelah aku memakannya. Mencium apapun rasanya membuatku mual dan ingin mun**h. Jangankan yang berbau tak sedap, bau yang katanya harum saja, parfum, masakan, semuanya berpotensi membuat asam lambungku naik. Ternyata begitu rasanya ngidam. Selama ini aku hanya pernah mendengarnya dari ibuku (yang saat mengandung aku, katanya sampai muntah darah dan.......huft~ *disensor).

Alhamdulillah, masa itu telah kulewati. Sekarang, selera makanku kembali lagi. Nikmatnya..
Meskipun porsi makanku sekarang sudah tak sebanyak dulu lagi :D (dulunya aku kuat makan, tapi tetap langsing, hahha)

Demi menjaga kesehatan dan keselamatan calon bayiku, aku dan suami sekarang sudah pindah ke sebuah rumah kontrak, tak jauh dari kantor tempat aku bekerja. Tepatnya di Gg Hutan Wisata, masih daerah Baning Kota, Sintang. Rumah petak kecil, terdiri dari dua kamar, cukuplah untuk keluarga kecil kami. Apakah aku bahagia? Ya, tentu. Itu karena, bukanlah ukurannya yang menjadikan kita bahagia akan sesuatu, tetapi rasa syukur kita pada-Nya. Bukankah jika kita bersyukur, maka Allah swt. akan menambah nikmat-Nya? Semoga...

*21 Mei 2013, waktu 'Ashr.
0

Ternyata dia Pemilik Tulang Rusukku...

Aku tahu kau takkan sesempurna Rasulullah..
dan terlebih aku pun, tak sehebat yang mendampingi beliau SAW.
Karena itu aku sadar,
Betapa tak adil jika harus menuntut kesempurnaan darimu...
Untuk itu, Suamiku...
Aku ingin mencintai ketidaksempurnaanmu, dengan cara yang sempurna...
Kuharap kau pun begitu adanya :)





Ahad, 28 Oktober 2012.
Akhirnya,
jiwa ini menemukan belahannya...
tepat di usiaku yang ke-24.

Allahu Rabbi,
terima kasih telah memilih dia untukku, dan memilih aku untuknya..
berikanlah keberkahan dalam pernikahan kami Yaa Allah..
bantu kami untuk lebih dekat dan cinta kepada-Mu, karena sesungguhnya Engkaulah yang telah mengarahkan cinta antara dua hati kami..
Kekalkanlah cinta kami agar kami saling menjaga kesetiaan hingga akhir hayat kami..
dan satukanlah kami kembali kelak di Jannah-Mu, bersama keluarga kami, keturunan kami, dan orang-orang yang beriman..
Aamiin...
0